NUSAN.ID – Kegiatan Jumat bersih dilakukan oleh Kadek Suartane Kepala Tiyuh serta aparat Tiyuh/Desa, Indraloka Mukti, Kecamatan Way Kenanga, Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba), Lampung.
Kegiatan yang dilakukan di monumen tugu Pancasila.
Kepala tiyuh dan aparatur gotong royong melakukan bersih-bersih, penimbunan serta bercocok tanam, tanaman hias.
“Jumat bersih kita lakukan gotong royong bersih-bersih, perapian di tugu Pancasila menimbun tanah, aspal ada yang sebagian menanam tanaman hias,” terang Kadek Suartane Kepala Tiyuh Indraloka Mukti. Jumat (16/08/2024).
Sementara itu, Kepala Tiyuh Indraloka Mukti Kadek Suartane menyampaikan, bahwa dirinya sangat apresiasi untuk selalu budayakan gotong royong guna mewujudkan lingkungan yang berseri.
“Diharapkan agar gotong royong dapat dijadikan sebagai motivasi masyarakat untuk selalu peduli dan menjaga kebersihan, keindahan dan keasrian lingkungan untuk mewujudkan lingkungan yang sehat dan bersih,” harapnya.(ZN)